Tutorial Flashing Android Upgrade Downgrade Firmware Unbrick

Qualcomm HS-USB DIAG 901D di Andromax EC

Assalamualaikum semuanya di tutorial kali ini saya akan berbagi tentang bagaimana cara Andromax EC C46B2H  kalian bisa terdeteksi Qualcomm HS-USB DIAG 901D di komputer atau laptop. Fungsi Qualcomm HS-USB DIAG 901D itu sendiri agar  kalian bisa writing/repair IMEI, backup/restore file QCN dan writing SN dll…untuk tutorialnya bisa kalian simak dibawah ini:
  • Andromax EC kalian posisi custom rom Cm 12.1 atau rom Vivo tapi saya sendiri test pakai rom Cm 12.1 hasilnya work. Kalau pakai stock rom opsional USB debugging tidak bisa dicentang.
  • Andromax EC kalian harus sudah posisi ter root, jika belum baca tutorial root Andromax EC disini.
  • Download Qualcomm HS-USB Driver 32bit 64bit Setup Qualcomm Diag QD Loader driver dan ADB Driver disini.
  • Download Minimal adb fastboot v1.1.3 setup disini.
  • Instal USB Driver Qualcomm dan ADB Driver sekalian instal Minimal adb fastboot v1.1.3 setup.
Jika bahan-bahan diatas sudah di download langkah selanjutnya adalah :
  • Buka Pengaturan pilih Tentang Ponsel klik sebanyak 7x pada tulisan Nomor Bentukan nanti muncul tulisan “Sekarang anda seorang pengembang” Balik kemenu awal pengaturan nanti akan muncul Opsi Pengembang Kemudian klik USB Debugging.
  • Sekarang hubungkan Andromax EC kalian ke PC mengunakan kabel USB jika sudah terdeteksi akan ada notifikasi pilih yes . Buka Compact ADB & Android Fastboot yang sudah kalian instal diatas
  • Jika Compact ADB & Android Fastboot sudah terbuka ketik perintah "adb devices" kemudian tekan  enter akan terdeteksi seperti dibawah ini.
  • Lalu ketik lagi "adb shell" lalu tekan enter.
  • Kemudian ketik "su" lalu tekan enter.
  • Terakhir ketik "setprop sys.usb.config diag,adb" dan tunggu sebentar komputer akan detek driver Andromax EC kalian.
  • Sekarang buka Device Manager dengan cara klik Star > Computer > klik kanan > Manage > Device Manager akan terdeteksi Qualcomm HS-USB DIAG 901D (COMxx) kurang lebih seperti gambar dibawah ini :
Jika sudah terdeteksi seperti gambar di atas berarti Andromax EC kalian siap buat writing/repair IMEI, dan restore QCN dll. jika terjadi kegagalan silahkan coba kembali ,mungkin step by stepnya ada yang terlewati. Selamat mencoba semoga berhasil.